Pemkot Terus Lakukan Koordinasi Menjelang Pelaksanaan Sail Tidore

Editor: Redaksi

Rapat Koordinasi yang dipimpin langsung oleh Walikota Tidore Kepulauan, Capt. Ali Ibrahim

Menjelang Pelaksanaan Sail Tidore 2022, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan terus melakukan rapat koordinasi dengan panitia pusat demi mensukseskan perhelatan Sail Tidore 2022 nanti. Hal tersebut terlihat saat Walikota Tidore Kepulauan Capt, H. Ali Ibrahim didampingi Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan mengikuti rapat koordinasi pembahasan finalisasi agenda Sail Tidore dengan Kementerian Perdagangan RI secara Virtual di ruang rapat Walikota, Selasa (25/10/2022).

Dalam kesempatan tersebut, Walikota Tidore Kepulauan, Ali Ibrahim menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Panitia pusat yang selalu mendukung dan selalu berkoordinasi dengan panitia daerah sehingga persiapan yang dilakukan sudah hampir rampung “Kami pemerintah Kota Tidore Kepulauan hingga saat ini selalu menerima kunjungan tim panitia pusat untuk peninjauan lokasi serta persiapan di lokasi Sail Tidore, ini merupakan langkah awal demi suksesnya Sail Tidore 2022.” Ucap Ali Ibrahim

Ali Ibrahim menambahkan, dalam pelaksanaan Sail Tidore ini, Dinas perhubungan Kota Tidore telah berkoordinasi dengan Kementerian perhubungan Direktorat Perhubungan laut terkait penyediaan akomodasi hotel terapung untuk menampung sekitar 1.000 orang pengunjung pada sail Tidore 2022.

Walikota dua periode ini juga mengharapkan pasca Sail Tidore 2022 ini nantinya mampu membangkitkan perekonomian yang ada di Kota Tidore, “Pemerintah Daerah bersama masyarakat Kota Tidore Kepulauan sangat mendukung pelaksanaan Sail Tidore ini, dengan harapan dapat membangkitkan ekonomi serta memajukan Kota Tidore kearah yang lebih baik.” Harap Ali Ibrahim

Sementara, Tim Kemendag Ika Ary mengatakan, rakor ini dalam rangka untuk memastikan finalisasi agenda Sail Tidore sehingga apa yang belum dibahas atau dikerjakan dapat diselesaikan untuk mensukseskan Sail Tidore 2022.

Terkait dengan Pameran pada saat Sail Tidore nanti terdapat pameran nasional dan pameran lokal agar harus saling berkoordinasi sehingga pameran nantinya dapat berjalan dengan lancar dan sukses.

Untuk pameran nasional yang tersedia sebanyak 98 booth namun yang terdaftar sekarang baru 66 booth, sehingga pada 28 oktober nanti material pameran akan tiba di Kota Tidore

Selain itu, tim Kemendagri Dwi Puspitra mengatakan, ada berbagai agenda yang dilaksanakan pada saat pelaksanaan Sail Tidore sehingga semua kegiatan ini harus benar-benar siap untuk ditampilkan pada saat Sail Tidore, “sehingga ini merupakan rakor finalisasi, agar diharapkan untuk dapat ditindaklanjuti dimasing-masing bidang yang persiapannya belum selesai agar dapat diselesaikan sehingga Sail Tidore nanti dapat berjalan dengan lancar dan sukses.” Kata Dwi

Perlu diketahui, untuuk pameran lokal sendiri sekarang telah dibuka pendaftaran untuk UMKM yang ingin menampilkan produk lokal pada sail Tidore nanti dapat didaftarkan kepada Dinas Perindagkop dan UKM Kota Tidore, karena hanya dibutuhkan 100 booth, sehingga nantinya akan diprioritaskan untuk UMKM dari Kota Tidore

 

Share:
Komentar

Terbaru