Senator Fahri Hamzah Desak, Jembatan Temadore Harus Dibangun

Editor: Taufik
TIDORE,MALUT.CO- Senator yang terkenal berani dan meledak-ledak, Fahri Hamzah, memilih Kota Tidore Kepulauan sebagai tempat berlibur bersama keluarganya. Dalam liburannya selama 3 hari tersebut Wakil Ketua DPR RI ini mendesak kepada pemrintah pusat agar segera membangub jembatan penghubung antara Kota Tidore dan Ternate, sesuai dengan proyek strategis Nasional yang dibicarakan oleh Presiden Jokowi.

"semestinya jembatan penghubung Tidore dan Ternate menjadi agenda utama" tutur Fahri Kepada sejumlah awak media usai acara silaturahim dengan pihak Kesultanan Tidore. Kamis, 3 Agustus 2017 di Kadato Kesultanan Tidore,

Lebih lanjut Fahri Hamzah menyampaikan bahwa alasan Jembatan TEMADORE (Ternate, Maitara, Tidore) harus segera dibangun untuk mendorong kemajuan Kota-Kota Pulau. Pasalnya, Tidore banyak sekali tempat-tempat yang berpotensi dalam peningkatan nilai ekonomi.

"Tidore merupakan Kota yang luar biasa baik sejarahnya maupun keindahannya alamnya," Ujar Fahri.

Tambahnya, kota Tidore ini sebenarnya sudah layak untuk dikampanyekan sebagai kota wisata dalam skala internasional. Dirinya sangat menyetujui untuk mempromosikan Kota Tidore Kepulauan, sehingga pembangunan infrasturktur berupa jembatan antara Tidore dan Ternate bahkan dengan Halmahera.

Lhy
Share:
Komentar

Terbaru