Dusun Trans Hero Bakal Jadi Desa

Editor: Taufik
[caption id="attachment_3431" align="alignnone" width="347"] Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Halmahera Utara Nyoter J.C Koenoe | Zet-Malut.Co[/caption]

TOBELO,MALUT.CO-Dusun Trans Hero di Kecamatan Tobelo Barat yang masuk dalam dusun tertinggal akan dinaikan statusnya menjadi desa baru.


“Trans Hero sudah memenuhi syarat untuk berdiri sendiri sebagai desa baru,” ujar Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Halmahera Utara Nyoter J.C Koenoe, Senin 3 Juli 2017, di Tobelo.


Kriterianya dilihat dari rasio jumlah penduduk dan luas wilayah dianggap sudah lebih. Saat ini, Dusun  Trans Hero ditempati 100 Kepala Keluarga (KK) lebih.


"Untuk memaksimalkan pelayanan desa tentu  setiap dusun yang sudah memenuhi syarat harus segera kita dorong dimekarkan,” tambahnya.


Secara terpisah, Kepala Bidang Pemerintahan  Desa  Frangki Mole mengatakan, Dusun yang siap dimekarkan agar mengikuti mekanisme sebagimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 1 Tahun 2017, tentang penataan Desa. Selanjutnya, disampaikan ke DPMD berupa pemberkasan supaya usulan pemekaran dapat ditindaklanjuti. “Tentu semuanya tahapan harus berdasarkan aturan,” ucapnya Frangki.


Zet/Aan

Share:
Komentar

Terbaru