Walikota Tidore Kepulauan Memberikan Kuliah Umum di Universitas Bumi Hijrah

Editor: Redaksi

Walikota Tidore kepulauan saat memberikan kuliah umum di Universitas Bumi Hijrah Tidore

Beberapa strategi  yang dilakukan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan untuk mewujudkan Reformasi Birokrasi yaitu mewajibkan setiap OPD melakukan Inovasi melalui program satu OPD satu Inovasi, Melakukan kolaborasi baik secara internal antar OPD, maupun secara eksternal dengan stakeholder untuk memacu kinerja birokrasi serta Melaksanakan program pengembangan SDM baik di internal pemerintah maupun masyarakat.

Hal ini disampaikan Walikota Tidore Kepulauan Capt. H. Ali Ibrahim dihadapan ratusan Mahasiswa saat memberikan Kuliah Umum di Universitas Bumi Hijrah Tidore,  Sofifi Selasa (4/10/2022).

Walikota Dua Periode ini juga mengatakan bahwa Untuk memacu kinerja birokrasi, maka diwajibkan setiap OPD harus melakukan minimal satu inovasi, salah satu contoh inovasi yang dilakukan saat ini adalah dalam pelayanan KTP.

“Masyarakat yang berada di dataran Oba tidak perlu ke Tidore, cukup mengisi data lewat website Dukcapil Tidore dan kami siapkan pelayanan mobil Sijola (Sistem Jemput Bola) untuk perekaman KTP” Ungkap Ali Ibrahim.

Untuk Pengembangan Sumber Daya Manusia dimasa Pemerintahan Aman memberikan kesempatan kepada ASN untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dan bantuan pendidikan kepada masyarakat dalam melanjutkan Pendidikan.

Sementara untuk Pembangunan Masyarakat dan Infrastruktur Selama Kepemimpinan Ali Ibrahim dan Muhammad Sinen (Aman), alokasi APBD 60% diarahkan ke wilayah Oba, dan 40% di Wilayah pulau Tidore dan diupayakan APBD ditahun depan bisa mencapai 1 Trilyun, sehingga persentase dana Desa di Oba juga bisa meningkat

Ali Ibrahim juga menambahkan, rencana alokasi APBD Tahun 2023 akan diarahkan di wilayah Oba, dengan kegiatan antara lain  Pembangunan Irigasi, Pembangunan Jalan serta Pembangunan Bandara Loleo.

Dihadapan Rektor, dan para Dosen serta  ratusan mahasiwa, Orang nomor satu di Kota Tidore Kepulauan ini juga memberikan motivasi kepada para mahasiswa untuk terus belajar dan menggali potensin diri. "Kalian adalah penerus bangsa, persiapkanlah mental dan kualitas yang anda miliki untuk memajukan Kota Tidore Kepulauan kearah yang lebih baik” tutup

 

Share:
Komentar

Terbaru