Bagian Umum Tutup Mata, Ruang Bupati Rusak

Editor: Redaksi
Salah satu jendela yang rusak di ruang Bupati | Malut.Co/Safri Noh

LABUHA,MALUT.CO - Kinerja Bagian Umum dan Perlengkapan Sekertariat Daerah (Setda) Kabupaten Halmahera Selatan (Halsel), dalam hal melakukan pelayanan terhadap Bupati Kabupaten Halsel, Bahrain Kasuba, semakin memprihatinkan.

Mulai dari perjalanan Bupati Bahrain Kasuba, ketika melakukan kunjungan disetiap desa di Kabupaten Halsel, hingga perlengkapan di ruang Bupati yang dibiarkan rusak.

Amatan Malut.co pada Selasa 12 September 2017 pukul 16.23 Wit, di ruang Bupati Halsel, mulai dari ruang tunggu pertama, kedua, terdapat beberapa fasilitas yang rusak, mulai dari jendela, plafon, dinding yang sudah rapuh dan bahkan AC tidak lagi berfungsi, bahkan terlihat sejumlah tamu yang menunggu di ruang tunggu sebelum menemui bupati, dengan terpaksa bertahan dalam ruangan yang pengap karena sistem pendingin sudah rusak, bahkan ada beberapa tamu yang terlihat terpaksa mengipas wajah mereka dengan menggunakan kertas karton.

Kepala Sub Bagian (Kasubag) Perlengkapan Bagian Umum Setda Halsel, M. Rusli, ketika dikonfirmasi di ruang tunggu Bupati Halsel, dirinya mengaku telah menyampaikan masalah itu ke Kepala Bagian (Kabag) Umum Setda Halsel, Nasir Silia, namun dirinya merasa heran hingga sampai saat ini belum ada realisasi. "Sudah berulang-ulang saya usulkan, namun sampai saat ini tidak ada realisasi," kata M. Rusli.

Sementara Kabag Umum Setda Halsel, Nasir Silia, ketika dihubungi Malut.co pada Selasa 12 September 2017, melalui via telpon +62822923xxxxx namun nomornya selalu berada diluar jangkauan. 

Rfq
Share:
Komentar

Terbaru