Pemkab Halbar Sosialisasi Empat Program Prioritas Pengunaan Dana Desa

Editor: Taufik
Suasana Sosialisasi


JAILOLO,MALUT.CO- Dalam rangka menunjang 4 program prioritas utama pemerintah Pusat dalam penggunaan Dana Desa DD tahun 2017, Pemerintah Kabupaten Halmahera Barat (Halbar) melalui dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Desa (DPMPD) mengelar sosialisasi terhadap kepala Desa se- Halbar.

Kegiatan pengenalan program prioritas pengunaan DD yang dilangsungkan di Aula Bidadari lantai I Kantor Bupati Halbar, Selasa 8 Agustus 2017 tadi, dihadiri oleh Direktur Penanganan Daerah Pasca Konflik, Ditjen Pengembangan Daerah Tertinggal, Sugito, dan rombongan.

Kadis DPMPD Halbar Asnath Sowa, Kamis, 10 Agustus 2017, mengatakan, pada sosialisasi Dana Desa (DD), ini untuk menyampaikan Program Prioritas Dalam Penggunaan DD Tahun Anggaran 2017 yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2014 tentang DD yang bersumber dari APBN.

"Ini merupakan suatu Visi - Misi guna mewujudkan Masyarakat Halbar yang cerdas, religius, berbudaya, sehat, sejahtera, bermoral dan berintegritas". ungkapnya.

Sementara, dalam peningkatan program Desa, ada beberapa upaya yang perlu dilaksanakan yakni, Meningkatkan Tata Pemerintahan yang Baik, Bersih, Demokratis, Transparan, Akuntabel, Efisien, Dan Efektif, Meningkatkan SDM Unggul, Sehat, Cerdas, Bermoral Dan Mendorong Kelanjutan Pendidikan Sampai Kepada Tingkatan SI, S2, dan S3, Gratis Biaya Kesehatan Masyarakat Prasejahtera Dan Pembangunan Penyediaan Fasilitas Umum.

Selain itu dapat menggenjot perekonomian daerah berdaya saing yang berbasis industri Pertanian, Perikanan, Pariwisata dan Budaya serta Pendidikan Ekonomi Kerakyatan, sekaligus meningkatkan kemampuan aparatur pemerintah demi terwujud pelayanan prima kepada masyarakat, agar tercapai  Kesejahteraan masyarakat baik moril, materil, spiritual yang berlandaskan pada sendi - sendi keagamaan, sehingga dapat mempercepat pembangunan perekonomian dengan mendorong pertumbuhan investasi daerah dipadukan dengan koperasi pengembangan pasar tradisional modern.

Asnath menambahkan, guna mewujudkan Prioritas utama Pembangunan Desa Tertinggal(PDT) perlu adanya komunikasi dan kerja sama antara instansi terkait, agar dalam pelaksanaannya dapat berjalan secara sinergis.

Usai sambutan Bupati Halbar yang disampaikan Asnath, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian materi sosialisasi 4 program perioritas pengunaan DD sesuai dengan instruksi menteri Desa nomor 1 tahun 2017 oleh Sugito dan didampingi Kadis DPMD Pemkab. Halbar Asnath Sowo.

Lan/ADV
Share:
Komentar

Terbaru