Juara Umum Pasparawi Perkuat Silaturahmi

Editor: Taufik
JAILOLO,MALUT.CO- Lomba pesta paduan suara gerejawi (Pasparawi) ke-III tingkat Provinsi Maluku Utara (Malut), yang berlansung di Aula STT Tibobo kecamatan Sahu Timur, Kabupaten Halmahera Barat (Habar), akhirnya dimenangkan oleh peserta tuan rumah.

Lomba yang berlangsung tiga hari itu diakhiri pawai kemenangan berkeliling ibu kota kabupaten, Jumat, 28 juli 2017.

Wakil Bupati Halbar Ahmmad Zakir Mando sebagai Ketua lomba Pasparawi, pada malut.co Minggu, 30 Juli 2017, mengatakan, adanya lomba Pasparawi di kabupaten Halbar, merupakan silahturahmi antara kabupaten se-Provinsi guna membina hubungan kekeluargaan yang baik antara sesama. Pasprawi kali ini merupakan kegiatan kali ketiga yang dilangsungkan Provinsi setiap tiga tahun sekali.

"Halbar menjadi tuan rumah dan sekaligus pemenang pada lomba Pasparawi kali ketiga ini." terang Wakil Bupati AZM, yang juga sebagai Ketua Panitia Pasprawi.

Zakir berharap, kepada seluruh peserta lomba agar dapat menerima hasil yang diumumkan oleh dewan juri. Penilaian telah sesuai dengan kualitas peserta pada setiap penampilan.

Kabupaten Halbar keluar sebagai juara umum dengan perolehan 10 emas, 1 perak dan 6 piala champion.

"Peserta Halbar lebih dominan penampilannya. Jadi kalau keluar sebagai juara umum itu sudah bisa diprediksi jika melihat setiap penampilan mereka," ucap wakil.

Selain Wakil bupati, Turut hadir dalam lomba penutupan Pasparawi ke-III tingkat Prov Malut ini yakni, Kasat Binmas res Halbar, Iptu. M. Ruslan, Ketua LPPD ( Lembaga Pesta Paduan Suara Gerejawi Daerah) Robinson Missy, Kapolsek Sahu, Ipda. Efrian M Batiti, S. TK, Danramil Sahu, Kapten inf. Jalil Puah, Unsur Forkopimda, Para Asisten, Pimpinan SKPD Pemkab Halbar, dan para Camat se Halbar, Ketua PKK kabupaten Halbar, Peserta Pasparawi dari Kabupaten/kota yakni, Halbar, Halut, Haltim, Halteng, Pulau Morotai, Kota Ternate, Tidore Kepulauan dan tamu undangan dengan jumlah kurang lebih 1000 orang.

Lan/ADV
Share:
Komentar

Terbaru