Pj Sekda Tikep Terima Kunjungan Kerja Danlanal Ternate

Editor: Redaksi

Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Ternate Letkol Laut Komaruddin bersama rombongan melakukan kunjungan kerja di Kota Tidore yang di terima langsung oleh Pj Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan M. Miftah Baay, di ruang rapat Walikota, Senin (15/2/2021).

Kunjungan kerja ini dalam rangka Silaturahmi dengan Pemkot Tidore serta memaparkan materi terkait dengan rencana kerja Danlanal Ternate di Wilayah Kota Tidore Kepulauan.

Pj Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan M. Miftah Baay menyampaikan selamat datang kepada Danlanal Ternate bersama rombongan di Kota Tidore, “Pemerintah Daerah Kota Tidore menyambut baik beberapa kegiatan untuk menyambut Sail Tidore”. Kata Miftah

Danlanal Ternate Letkol Laut Komaruddin dalam arahannya menyampaikan bahwa Danlanal Ternate akan melaksanakan beberapa kegiatan yang nantinya dilakukan di Kota Tidore ini karena Kota Tidore juga termasuk wilayah kerja Danlanal Ternate, “sehingga nantinya kami akan membentuk kegiatan di Tidore yakni Kampung Bahari Nusantara (KBN) dan Surya Baskara Jaya (SBJ) ini dalam rangka menyambut Sail Tidore nanti.” Tutur Komarrudin

Letkol Komaruddin juga menambahkan Surya Baskara Jaya ini akan akan dilakukan pada bulan Mei nanti dengan tujuan membantu Pemerintah dalam percepatan pembangunan dan Peningkatan kesejahteraan dan kesehatan masyarakat dengan sasaran terlaksananya bakti sosial Angkatan Laut berupa sasaran fisik maupun non fisik.

Komaruddin juga mengatakan bahwa kampung Bahari Nusantara ini harus memiliki 5 klaster utama yang ada di satu Desa maupun Kelurahan yang ada di Kota Tidore yakni Edukasi, Ekonomi, Kesehatan, Pariwisata dan Pertahanan.

“kami menyampaikan terima kasih terhadap Pemkot Tidore karena telah menyambut baik presentasi kegiatan ini sehingga semakin memantapkan pihak dari Danlanal untuk mengunjungi lokasi yang sudah ditentukan bahwa Pulau Maitara yang akan menjadi Kampung Bahari Nusantara sehingga kami juga butuh dukungan dan kerjasama dari Pemkot Tidore untuk mensukseskan Kampung Bahari Nusantara, Surya Baskara Jaya maupun Sail Tidore nanti.” Tutup Komaruddin

Selain itu, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Tidore Yakub Husain mengatakan bahwa kalaupun upaya ini untuk mengembangkan Pariwisata maka Pulau Maitara lebih tepat dijadikan sebagai Kampung Bahari Nusantara, “karena Pulau Maitara itu bukan hanya tempat wisata tetapi potensi wisata yang sangat besar, “karena di 4 Desa di Pulau Maitara memiliki daya tarik wisata dan potensi wisata yang berbeda-beda.” tutup Yakub

Turut hadir rombongan Danlanal Ternate dan Pimpinan OPD terkait.

Share:
Komentar

Terbaru